Prediksi pertandingan Valencia vs Stoke City. Tak ada yang menyangka kalau Valencia kalah memalukan 5-1 atas Barcelona dalam lanjutan La Liga, akhir pekan lalu. Padahal, mereka turun dengan kekuatan penuh. Anak-anak asuh Unai Emery pastinya ingin menebus kesalahan mereka dengan kemenangan atas Stoke City pada leg kedua babak 32 besar Liga Europa di Stadion Mestalla, Jumat (24/2) dini hari nanti.
Skuad kedua tim tak akan banyak berubah mengingat ini hanya kompetisi kelas dua. Para punggawa tim akan disiapkan untuk laga berat di kompetisi domestik akhir pekan ini.
Aritz Aduriz dkk lebih diunggulkan mengingat laga akan dihelat di hadapan para pendukung sendiri. Lain halnya dengan Stoke yang punya beban lebih berat, yakni mengejar defisit sebiji gol di Britannia Stadium pada pertemuan pertama.
Hanya saja, Los Che tak akan diperkuat gelandang Ever Banega yang harus absen hingga akhir musim. Engkelnya terlindas mobil karena pemain timnas Argentina itu lupa memasang rem tangan saat mengisi bahan bakar di SPBU.
The Potters sebaliknya akan turun full team. Manajer Tony Pulis akan memasang Jonathan Walters dan Peter Crouch di lini depan. Kuartet Jermaine Pennant, Wilson Palacios, Rory Delap, dan Matthew Etherington siap mengamankan lapangan tengah wakil Inggris itu.
Jika dibutuhkan, Matthew Upson juga bisa tampil lagi usai menjalani sanksi larangan main. Hanya Dean Whitehead yang kondisinya masih meragukan. Pulis siap tampil menekan sejak menit pertama.
Ia berharap Crouch bisa kembali membuktikan ketajamannya di pentas Eropa. Penyerang Inggris itu belum berhasil mencetak sebiji gol pun dalam 6 pertemuan dengan wakil Spanyol.
Apalagi, El Che tak terkalahkan dalam 6 laga kandang di kompetisi Eropa (empat kali menang dan dua imbang). Kekalahan terakhir mereka adalah dari Manchester United di fase grup Liga Champions musim lalu.
Head to Head Valencia vs Stoke City :
17 Feb 2012 : Stoke City vs Valencia 0-1 (Europa)
Lima Pertandingan Terakhir Valencia :
20 Feb 2012 : Barcelona vs Valencia 5-1 (La Liga)
17 Feb 2012 : Stoke City vs Valencia 0-1 (Europa)
13 Feb 2012 : Valencia vs Sporting Gijon 4-0 (La Liga)
09 Feb 2012 : Barcelona vs Valencia 2-0 (Copa del Rey)
06 Feb 2012 : Atletico Madrid vs Valencia 0-0 (La Liga)
Lima pertandingan terakhir Stoke City :
19 Feb 2012 : Crawley Town vs Stoke City 0-2 (FA Cup)
17 Feb 2012 : Stoke City vs Valencia 0-1 (Europa)
11 Feb 2012 : Fulham vs Stoke City 2-1 (EPL)
04 Feb 2012 : Stoke City vs Sunderland 0-1 (EPL)
01 Feb 2012 : Man. United vs Stoke City 2-0 (EPL)
Prediksi Susunan Pemain Valencia vs Stoke City:
Valencia : Guaita - Mathieu, Rami, Bruno, Dealbert, Topal, Tino Costa, Feghouli, Jonas, Piatti, Aduriz.
Stoke City : Begovic - Huth, Wilkinson, Shawcross, Etherington, Delap, Palacios, Pennant, Wilson, Crouch, Walters.
Prediksi skor pertandingan Valencia vs Stoke City Valencia 2-0 Stoke City.